Sempet bingung mau bikin apa?? liat blog NCC RAINBOW WEEK cantiiiikk2 sekali kreasi temen2.
Akhirnya jatuh pada Mendut/Putri Mandi ini.....sering bikin snack ini karena gampang n murmer. cuma bikinnya biasanya 3 warna aja. kali ini spesial pelangi of couse warna 6 donk.....hehehe
Untuk parade per-Rainbow-an bisa liat disini
Putri Mandi Pelangi ( Mendut)
Bahan : 250 gr tepung ketan
½ sdt garam
1 sdm air kapur
sirih
Air hangat
secukupnya
6 macam pewarna
makanan (merk "DIVA CROSS" ) – ungu,biru,hijau,kuning,orange,merah
(kurleb 3-4 tetes)
Isi: ½ butir kelapa muda parut
memanjang (bisa untuk 2kali buat)
7-8 sdm gula
Garam dan air secukupnya
Saos: ½ butir kelapa tua diambil santan 3-3 ½ gelas ( santan instan 1 kotak)
8 sdm gula pasir
Garam secukupnya
1lbr daun pandan
3 sdm tepung beras larutkan dgn air
Cara:
-
Isi: Masak semua bahan isi hingga airnya
berkurang dan matang
-
Campur semua bahan adonan dan uleni hingga
adonan kalis, bagi adonan menjadi 6 dan beri warna
ungu,biru,hijau,kuning,orange,merah masing2 3-4 tetes. adonan siap diisi dengan adonan isi
dan bulatkan
-
Siapkan air dipanci tunggu mendidih masukkan
bola 2 ke dalamnya tunggu bola2 mengapung dan siap dianggkat.
-
Siapkan takir ato cup plastik isi bola2 dan
siram dengan saos santan.
-
Saos: Masak bahan santan hingga mendidih
tambahkan larutan tepung beras aduk rata masak sesaat.
-
Putri mandi siap dihidangkan
Foto yg disetor NCC RAINBOW WEEK |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar